Gudang Pelebur Styrofoam di Kota Depok Terbakar Dua Satpam Berhasil Diselamatkan

WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Sebuah gudang tempat peleburan Styrofoam yang berlokasi di Jalan Koperasi, Nomor 18, Kelurahan Curug, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok hangus terbakar, Selasa (31/8/2021) sekira pukul 21.20 WIB.

Tim dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok menerjunkan dua unit mobil pemadam dan sembilan personel dari Unit Pelaksana Teknis (UPT) Cimanggis.

Kepala Bidang Penanggulangan Bencana (Kabid PB) DPKP Kota Depok Denny Romulo mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan adanya kebakaran dari warga sekitar.

Baca juga: Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendagri, Anies Berterimakasih kepada Tito Karnavian

Baca juga: Pemkot Depok Targetkan Vaksinasi Pelajar 100 Persen September Ini, Oktober Mulai PTM

"Terima berita sekira pukul 21.25 WIB, tiba di lokasi (tempat kejadian perkara)  21.37 WIB dan langsung kami lakukan penanganan. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 21.50 WIB," kata Denny saat dikonfirmasi TribunnewsDepok.com, Selasa (31/8/2021) malam.

Denny mengatakan, gudang yang terbakar adalah CV Cahaya Pratama yang merupakan tempat peleburans styrofoam. 

Baca juga: 133 SMK dan 56 SMA di Kota Depok Siap Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas

Api pertama kali diketahui dari saksi mata yang merupakan warga setempat yang langsung menghubungi DPKP guna memadamkan kobaran api yang keburu membesar lantaran banyaknya bahan mudah terbakar.

"Ada dua orang sekuriti yang berhasil diselamatkan. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, soal kerugian sedang dalam proses," ujar Denny.

Dari hasil penelusuran sementara, lanjut Denny, penyebab kebakaran berasal dari hubungan arus pendek listrik atau korsleting pada panel mesin pelebur styrofoam.

Pabrik styrofoam di Gunung Putri juga terbakar

Sebelumnya, kebakaran hebat yang melanda PT Foamindo Abadi, pabrik styrofoam di Gunung Putri, Bogor, pada Kamis (26/8/2021) tidak menyebabkan jatuhnya korban jiwa.

Related Posts

0 Response to "Gudang Pelebur Styrofoam di Kota Depok Terbakar Dua Satpam Berhasil Diselamatkan"

Post a Comment