Rangkuman Covid BOR Tinggi Luar Jawa dan 100 Ribu Kematian

Pemerintah mengklaim telah melakukan upaya optimal menurunkan laju kasus positif harian dan kematian. Meski terlihat ada pelandaian kasus Covid-19 di Pulau Jawa-Bali, namun tren kenaikan kasus kematian justru terlihat ada di luar Jawa-Bali.
Selain kasus kematian tinggi, beberapa provinsi di luar Jawa-Bali juga mencatat angka keterisian tempat tidur (BOR) yang juga tinggi.
Berikut CNNIndonesia.com merangkum berita terkait Covid-19 dalam waktu 24 jam terakhir.
Perkembangan Kasus Harian
Kasus positif Covid-19 hari ini, Rabu (4/8) bertambah sebanyak 35.867 kasus hingga total kasus positif menjadi 3.532.567 kasus. Kemudian kasus sembuh bertambah 34.251 kasus hingga ada total 2.907.920 kasus sembuh. Kasus kematian juga bertambah 1.747 sehingga total kasus kematian tembus 100.636 kasus.
Sementara vaksinasi dosis pertama bertambah 379.057 orang dan dosis kedua 528.458 orang pada hari ini.
BOR Tinggi di 6 Provinsi Luar Jawa-BaliDelapan daerah di luar Jawa-Bali mencatat keterisian tempat tidur atau BOR Covid-19 tertinggi.
Delapan daerah itu di antaranya Kepulauan Bangka Belitung dengan 81 persen, Kalimantan Timur dengan 79,6 persen, Sumatera Barat 77 persen, Sumatera Selatan 76 persen, Lampung 75,5 persen, Kalimantan Selatan 74,9 persen, Riau 73,3 persen, dan Gorontalo 70 persen. .
Tren Kasus Kematian Meningkat Luar Jawa-BaliKementerian Kesehatan mencatat ada peningkatan kasus kematian di luar Jawa Bali. Enam provinsi luar Jawa-Bali dengan tren kenaikan kasus kematian yakni Riau, Kepulauan Riau, Lampung, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, dan Nusa Tenggara Timur.
Kasus Kematian Jateng Naik 521 PersenKetua Bidang Data Dan Teknologi Informasi Satgas Penanganan Covid-19, Dewi Nur Aisyah mengatakan, pada Juli, kasus kematian di Jateng naik sekitar 7.162 kasus dibandingkan bulan Juni yang hanya mencatat 1.373 kasus kematian akibat Covid.
"Provinsi mana dengan kenaikan tertinggi bulan Juli dibandingkan dengan bulan Juni? Ternyata kalau kita lihat Jawa Tengah ini kenaikannya paling tinggi, naiknya sampai 521,63 persen," kata Dewi dalam konferensi pers virtual, Rabu (4/8).
Kemudian ada Jawa Timur dengan kenaikan kasus kematian mencapai 512 persen, Jawa Barat 246 persen, dan DKI Jakarta 209 persen.
Banyak Kasus Kematian di Bawah 60 TahunKetua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Covid-19 Dewi Nur Aisyah mengatakan jumlah kasus meninggal pada kelompok di bawah usia 60 tahun meningkat.
Kasus kematian pada kelompok umur 45-69 tahun dan 31-45 tahun tercatat meningkat drastis pada Juli 2021.
"Justru pada kelompok usia 45-59 yang awalnya 2.547 kasus (pada Juni) naik jadi 13.694 kasus. Jadi naik sekitar lima kali lipat," kata Dewi dalam webinar, Rabu (4/8).
Kejar Target, Pemerintah Vaksinasi Warga Tanpa NIKSekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Oscar Primadi menyampaikan, keputusan tersebut diambil dalam rangka percepatan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan target kelompok masyarakat rentan dan masyarakat lainnya yang belum memiliki NIK.
"Kemenkes memutuskan warga yang belum memiliki NIK tetap dapat vaksinasi dalam rangka percepatan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dengan target kelompok masyarakat rentan dan masyarakat lainnya," kata Oscar dalam keterangan tertulis, Selasa (3/8).
Selanjutnya: capaian vaksinasi...
Capaian Vaksinasi BACA HALAMAN BERIKUTNYA
0 Response to "Rangkuman Covid BOR Tinggi Luar Jawa dan 100 Ribu Kematian"
Post a Comment