Teringat Ucapan Luhut
BANJARMASINPOST.CO.ID - PEMBERLAKUAN pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4, 3, dan 2 akan berakhir Senin 23 Agustus 2021. Namun kabarnya, PPKM level 4 di Kalimantan Selatan akan kembali diperpanjang dari 24 Agustus hingga 6 September 2021. Hal itu berdasarkan data KPC PEN yang dirilis Sabtu (21/8/2021).
Kita tunggu, Satgas Covid-19 bisa saja masih menunggu instruksi Menteri Dalam Negeri untuk kepastiannya. Sementara Ketua Satgas Oksigen Kalsel, yang juga Karo OPS Polda Kalsel Kombes Pol Moch Noor Subchan membenarkan jika rilis dari KPC PEN yang menyebut enam daerah di Kalsel melakukan PPKM Level 4 merupakan indikator untuk perpanjangan PPKM Level 4 di Kemendagri.
Yang pasti, jadi teringat ucapan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan sebelumnya. Beliau menegaskan bahwa pemerintah akan terus memberlakukan kebijakan PPKM selama pandemi Covid-19 masih ada.
Hanya saja, ujar Luhut, level PPKM setiap daerah yang akan berubah sesuai kondisi wilayah masing-masing. Jika situasi Covid-19 suatu daerah membaik, level PPKM akan diturunkan ke tingkat yang lebih rendah.
Koordinator PPKM Jawa-Bali mengatakan pemerintah akan melakukan evaluasi setiap pekan sehingga perubahan situasi dapat direspon dengan cepat. Perlu diketauhi, evaluasi untuk PPKM di Jawa-Bali dilakukan setiap satu minggu sekali, sementara untuk di luar Jawa-Bali dilakukan setiap dua minggu sekali. Lalu bagaimana PPKM Level 4 di Kalsel? Kita tunggu saja.
Kali ini Kabupaten Barito Kuala yang sebelumnya menjadi daerah dengan PPKM Level 4 jilid 2 keluar dari daftar. Barito Kuala digantikan Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang melengkapi jumlah daerah PPKM level 4 di Kalsel menjadi enam daerah.
Berdasarkan data KPC PEN daerah di Kalsel yang akan melaksanakan PPKM level 4 jilid 3 yakni Kota Banjarmasin, Kota Banjarbaru. Kemudian Kabupaten Tanahlaut, Kabupaten Tanahbumbu, Kabupaten Kotabaru, dan Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang juga Ketua Komite Penanganan Covid dan Pemulihan Ekonomi, Airlangga Hartarto pada kunjungannya ke Kalsel belum lama ini menyoroti mobilitas masyarakat Kalsel yang trennya lebih tinggi dari rata-rata nasional.
Airlngga juga menggarisbawahi tentang testing, tracing, disiplin penerapan protokol kesehatan, dan vaksinasi di Kalsel. Itulah sejumlah catatan yang tak kalah penting, di tengah ramainya pertanyaan soal PPKM diperpanjang atau tidak di Kalsel. Salam sehat. (*)
--
0 Response to "Teringat Ucapan Luhut"
Post a Comment