Pabrik Kopi Terbesar di Jambi Terbakar Kerugian Besar

VIVA â€" Sebuah pabrik kopi terbesar di Jambi terbakar. Pabrik tersebut terletak di Jalan Orang Kayo Pingai, Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi. Para pekerja melihat api mulai melalap itu langsung kabur keluar pabrik dan minta pertolongan kepada warga.
Informasi dihimpun VIVA, pabrik kopi yang sudah terkenal itu bernama kopi AAA. Sedangkan pabrik terbakar itu diduga akibat api dari mesin oven pemanggangan sehingga membakar pabrik kopi. Dalam kejadian tidak ada korban jiwa namun kerugian hingga ratusan juta Rupiah.
Kasi Ops Damkar Kota Jambi Indra saat dikonfirmasi membenarkan pabrik kopi AAA terbakar. Namun tidak sampai menghanguskan seluruh pabrik karena pemadam kebakaran dengan cepat datang ke lokasi kejadian.
0 Response to "Pabrik Kopi Terbesar di Jambi Terbakar Kerugian Besar"
Post a Comment