Kata Maldini Duet Maut Ibrahimovic dan Giroud di AC Milan

VIVA â" Direktur Olahraga AC Milan, Paolo Maldini membuka suara terkait persiapan tim di Serie A musim ini. Khususnya terkait kedatangan striker veteran asal Prancis Olivier Giroud ke San Siro di musim panas ini.
Banyak yang menilai, Giroud akan sulit diduetkan dengan striker veteran AC Milan lainnya, Zlatan Ibrahimovic. Namun Maldini punya pendapat berbeda. Menurutnya, keduanya bisa dimainkan bersama karena memiliki karakter berbeda.
âIdenya adalah selalu memberikan kesempatan pemain terbaik bermain. Jika mereka baik-baik saja mengapa mereka tidak bisa bermain bersama?" kata Maldini seperti dilansir Sempremilan, Selasa 24 Agustus 2021.
"Mereka memiliki struktur fisik yang serupa tetapi memiliki karakteristik yang berbeda. Dan Ibrahimovic juga dapat bermain di area sekitar striker lain sebagai playmaker," lanjut mantan kapten AC Milan itu.
0 Response to "Kata Maldini Duet Maut Ibrahimovic dan Giroud di AC Milan"
Post a Comment